Surabaya, Cakrawalatv.com -Tim Anti Bandit Polsek Genteng Surabaya, berhasil Meringkus dua pelaku Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor)
yang kerap beraksi di lokasi strategis seperti Cafe dan tenant. kedua pelaku, yang menggunakan modus operandi kunci T, telah mencuri beberapa motor di wilayah Gubeng dan Genteng Surabaya.
Kapolsek Genteng surabaya, AKP Grandika Indra Waspada, menjelaskan bahwa kedua pelaku ini berbagi tugas sangat rapi. satu orang bertugas mengawasi situasi, sementara yang lain melakukan eksekusi kendaraan dengan menggunakan kunci T.
“Mereka biasanya menarget lokasi strategis seperti Cafe dan tenant yang ramai biasa dikunjungi orang. Saat semua orang kondisi lengah, mereka langsung beraksi,” ujar AKP Grandika didampingi oleh Kasi Humas Polrestabes surabaya, AKP Rina Shanty.
Dari satu Otak curanmor tersebut berinisial MS (32) tahun, Mereka mengaku telah membuat kunci T secara autodidak setelah mendapatkan motor lalu menjual ke Madura,“ Saya jual ke Madura. Biasanya pas nyebrang jembatan Suramadu langsung janjian ketemuan secara COD (Cash Order Delivery) di sana,” ucap MS.
“Masih MS bahwa motif pencurian ini adalah untuk menutupi kebutuhan Ekonomi keluarganya dan Uang hasil kejahatan jual motor saya bagi dua. untuk motor Vario biasanya saya jual Rp 2,5 (Dua Juta Lima Ratus ) kadang juga motor Beat. Uangnya habis buat Biaya Khitan anak saya dan bayar hutang Mekar oleh istri saya,” jelasnya.
Kemudian pelaku kedua berinisial YK (47) tahun, mengaku baru pertama kali terlibat dalam Aksi pencurian ini. “Saya enggak kerja-Pengangguran dan saya baru kali ini ikut MS, ”Ucap YK, pada hari Selasa (18/03/25).
Kasus pencurian itu terjadi pada hari Jumat, 3 Januari 2025, sekitar pukul 17.45 Wib, ketika korban, seorang pegawai rumah makan Toby’s di Jalan Kusuma Bangsa 22 surabaya, melaporkan kehilangan motor yang diparkir di halaman tempat kerjanya.
“Saya melihat motor tidak ada di tempat parkir. Setelah dicek CCTV, ternyata motor saya diambil orang yg tidak dikenal ,”Kata korban.
Kejadian serupa terjadi pada hari Kamis, 9 Januari 2025, sekitar pukul 05.00 Wib, di Tenant Gelato, Jalan Kusuma Bangsa surabaya. salah satu Korban, yang bekerja sebagai security, kehilangan motor Honda Vario tahun 2015 warna coklat yang diparkir di teras rumah.
Anggota Reskrim Polsek Genteng yang dipimpin oleh Iptu Vian segera melakukan penyelidikan dengan mendatangi TKP (Tempat Kejadian Pelaku) di Jalan Kusuma Bangsa Surabaya dan Tenant Gelato. Mereka juga melakukan interogasi terhadap saksi-saksi, termasuk warga sekitar JNI dan HR yang memberikan keterangan penting tentang modus Operandi pelaku Curanmor.
“Pelaku menggunakan kunci T untuk mencuri motor. MS bertugas mengawasi situasi jalan, sementara SA mengeksekusi pencurian, ”Jelas AKP Grandika.
MS mengaku menyesal atas perbuatannya dan berjanji tidak akan mengulangi lagi dan Saya menyesal dan Saya enggak akan mengulangi. Saya tobat,” ujar MS.
YK, yang baru pertama kali terlibat, juga mengaku menyesal tidak akan kembali ke dunia kejahatan. “Saya enggak kerja. Saya baru kali ini,”Sesal YK
Untuk kasus ini menjadi pengingat bagi masyarakat untuk selalu waspada terhadap keamanan kendaraan bermotor, utamakan pakai kunci Ganda kalau diparkir teras rumah dan terutama di lokasi strategis seperti Cafe dan tenant. ” Polsek Genteng Surabaya berharap, dengan diringkusnya kedua pelaku ini, Angka kejahatan pencurian motor di wilayah Surabaya timur dapat menurun menjelang Lebaran,” Pungkas. AKP Grandika Indra