• Sab. Jan 24th, 2026

CAKRAWALA TV

MENGUNGKAP BERITA DIBALIK FAKTA

Camat Panjang Dan Lurah Pidada Gotong Royong Evakuasi Pohon Tumbang Di Jalan Raya Suban – Pidada

ByDIYAN SAPUTRA

Jan 24, 2026

Bandar Lampung, www.Cakrawalatv.com- Camat Panjang bersama Lurah Pidada dan jajaran melakukan gotong royong evakuasi pohon tumbang yang menghalangi akses Jalan Raya Suban–Pidada, pada Hari Sabtu 24 Januari 2026 Pagi akibat cuaca buruk dan angin kencang.

Pohon berukuran cukup besar tersebut tumbang dan menutup sebagian badan jalan, sehingga sempat mengganggu arus lalu lintas serta membahayakan pengguna jalan. Menyikapi kondisi tersebut, Camat Panjang bersama Lurah Pidada, aparat kelurahan, linmas, serta warga setempat bergerak cepat melakukan pembersihan dan evakuasi pohon.

Dengan peralatan seadanya, proses pemotongan dan pembersihan pohon tumbang dilakukan secara gotong royong. Berkat kerja sama yang solid antara pemerintah kecamatan, kelurahan, dan masyarakat, akses jalan kembali normal dan aman untuk dilalui.

Camat Panjang menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah sigap dan peduli terhadap keselamatan lingkungan sekitar. Ia juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, terutama saat cuaca ekstrem, serta segera melaporkan jika terdapat potensi bahaya di wilayah masing-masing.

Sementara itu, Lurah Pidada menegaskan bahwa semangat gotong royong seperti ini akan terus dijaga sebagai bentuk pelayanan cepat kepada masyarakat serta upaya menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

Aksi cepat ini menjadi bukti nyata sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam menghadapi situasi darurat demi kepentingan bersama.

(By Diyan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *