• Kam. Jan 1st, 2026

CAKRAWALA TV

MENGUNGKAP BERITA DIBALIK FAKTA

Pemdes Sumur Batu Realisasikan Bantuan Keuangan Kabupaten Bogor dengan Pembangunan TPT di Kampung Sela Eurih

ByJULI JULIYANTO

Nov 12, 2025

 

Bogor — Pemerintah Desa (Pemdes) Sumur Batu, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, merealisasikan program bantuan keuangan (Bankeu) dari Pemerintah Kabupaten Bogor dengan membangun Tembok Penahan Tanah (TPT) yang berlokasi di Kampung Sela Eurih RT 012/004, Desa Sumur Batu, pada Selasa (4/11/2025).

 

Kegiatan pembangunan tersebut merupakan bagian dari program peningkatan infrastruktur desa yang bersumber dari APBD Kabupaten Bogor.

 

Camat Babakan Madang, Drs. R. Makmun Nawawi, M.Si, menyampaikan bahwa pelaksanaan pembangunan TPT ini menjadi langkah nyata dalam memanfaatkan bantuan keuangan dari pemerintah daerah.

 

> “Hari ini kami bersama Pemerintah Desa Sumur Batu melaksanakan launching pembangunan TPT yang bersumber dari bantuan keuangan infrastruktur Kabupaten Bogor. Mudah-mudahan keberadaan TPT ini bisa bermanfaat bagi masyarakat. Saya juga berpesan kepada tim pelaksana agar menjaga kualitas hasil pekerjaan yang direncanakan selesai dalam 30 hari,” ujarnya.

 

 

 

Lebih lanjut, Camat Makmun berharap pembangunan tersebut dapat memberikan dampak positif dan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh warga.

 

> “Kami mengucapkan terima kasih kepada Bupati Bogor atas realisasi bantuan keuangan infrastruktur ini. Program seperti ini sangat penting untuk percepatan pembangunan di wilayah kecamatan dan desa. Kami akan terus mengawal dan mengawasi pelaksanaan agar berjalan lancar tanpa hambatan,” jelasnya.

 

 

 

Sementara itu, Kepala Desa Sumur Batu, H. Adi Nurhikmat, S.E., menjelaskan bahwa bantuan keuangan tahun ini difokuskan untuk pembangunan TPT di Kampung Sela Eurih, sesuai dengan kebutuhan dan usulan dari masyarakat.

 

> “Alokasi tahun ini kami fokuskan untuk TPT karena menjadi kebutuhan utama warga di Kampung Sela Eurih. Semoga pembangunan ini memberikan rasa aman dan nyaman serta memudahkan aktivitas masyarakat sehari-hari,” ungkapnya.

 

 

Acara launching pembangunan TPT tersebut turut dihadiri oleh unsur Forkopimcam Kecamatan Babakan Madang, LPM, BPD, perangkat desa, RT/RW, Bhabinkamtibmas, Babinsa, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta warga setempat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *