• Sel. Jul 8th, 2025

CAKRAWALA TV

MENGUNGKAP BERITA DIBALIK FAKTA

Pemilihan Ketua RW 17 dan sekaligus pilihan ketua RT 01 dan ketua RT 02 kampung kedep Desa tlajung udik kecamatan gunung putri bogor begitu meriah  ‎

ByKURDI MURZALI

Apr 20, 2025

 

‎minggu 20 april 2025

‎Bogor – Www Cakrawala tv.com

‎Pemilihan ini merupakan bagian penting dari dinamika pemerintahan desa dan bertujuan untuk memilih pemimpin yang akan mengemban amanah dalam memajukan dan melayani masyarakat di wilayah RW 17. Proses pemilihan berjalan dengan tertib dan lancar. Masyarakat kampung kedep  antusias berpartisipasi dalam menggunakan hak pilih mereka. Calon-calon ketua RW 17 dan ketua RT 01/02 yang telah ditetapkan sebelumnya,

‎Heru pratama, Alin bin isad, midi suryadi

‎calon ketua RW 17 sedangkan calon ketua RT 01 Haji Acep suryadi dan Nuryadi dan calon ketua RT 02 Euis sumiyati dan mahpud dengan jumlah hak pilih 667 suara dan disetai dorperes bagi si pemilih RW maupun ketua RT alhamdulilah berjalan kondusif aman

‎memaparkan visi dan misi mereka di hadapan warga, menawarkan program-program yang diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat.

‎Penghitungan suara dilakukan secara transparan dan disaksikan oleh panitia pemilihan, perwakilan dari pemerintah desa, serta para saksi dari masing-masing calon. Hasil perhitungan suara akan segera diumumkan secara resmi oleh panitia setelah proses rekapitulasi selesai dilakukan.

‎Pemilihan Ketua RW 17 dan ketua RT 01/02 ini diharapkan dapat menghasilkan pemimpin yang berkompeten, amanah, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat. Kepemimpinan yang kuat dan partisipasi aktif dari warga merupakan kunci keberhasilan pembangunan dan kemajuan di tingkat rukun warga. Semoga ketua RW terpilih nantinya dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya dan membawa perubahan positif bagi warga RW 17 kampung kedep desa tlajung udik kecamatan gunung putri kabupaten bogor .

‎red ( Anton hermawan )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *