Bekasi, www.Cakrawalatv.com- Kelurahan Jatiraden, Kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi menggelar rapat koordinasi RW dan RT yang berlangsung di Grand Villa Puncak, Sukamakmur. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam pembahasan program kerja tahun 2026 sekaligus evaluasi kinerja RW dan RT di wilayah Jatiraden.
Rapat koordinasi tersebut dihadiri sekitar seratus peserta yang terdiri dari para Ketua RW, Ketua RT, serta unsur terkait. Agenda utama meliputi evaluasi kinerja tahun berjalan, penguatan sinergitas, serta peningkatan kekompakan antar unsur kewilayahan demi menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif.
Dalam sambutannya, Ketua Forum Komunikasi RW (FKRW) Kelurahan Jatiraden, Ujang Hidayatullah, menegaskan pentingnya peran ketua lingkungan dalam menjaga marwah serta amanah yang telah dipercayakan oleh masyarakat. Ia mengajak seluruh RW dan RT untuk terus meningkatkan soliditas dan tanggung jawab dalam melayani warga.
Sementara itu, Babinsa Kelurahan Jatiraden, Lily, menyampaikan apresiasinya atas sinergi yang telah terjalin baik antara aparat kewilayahan dan masyarakat. Menurutnya, kekompakan tersebut menjadi kunci utama dalam menjaga stabilitas dan keamanan lingkungan.
Lurah Jatiraden, Agus Budiyanto, S.E., dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadi forum koordinasi dan perencanaan program kerja, tetapi juga dirangkaikan dengan pelepasan Suparno yang telah memasuki masa purna tugas sebagai Bhabinkamtibmas Kelurahan Jatiraden. Ia menyampaikan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian Suparno selama bertugas di wilayah Jatiraden.
Melalui rapat koordinasi ini, diharapkan terbangun komitmen bersama antara RW, RT, dan seluruh pemangku kepentingan untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta mewujudkan Kelurahan Jatiraden yang harmonis, aman, dan berdaya.
